Senin, 06 Oktober 2008

FAQ

Q : Pembayaran transfer cuma via BCA aja ya?
A : Untuk sementara pembayaran transfer ke rekening BCA saja.

Q : Yang model-model keramik tu harus mesen 200 ya masing-masing jenisnya?Gak bole mesen campur, tapi tetep jumlahnya 200?
A : Boleh, pemesanan boleh campur dengan jenis lain dengan kode depan yang sama. Asal total pemesanan memenuhi minimum order.

Q : Gak nerima pembelian eceran ya?
A : Untuk sementara belum, karena barang yang kami terima (terutama barang impor) sudah di-pak tiap 100 unitnya, Jika diecer sisa barangnya agak sulit untuk dijual kembali.

Q : Proses Pembuatannya berapa lama sih?
A : Untuk souvenir keramik, dibutuhkan waktu minimal 1 bulan sebelum hari H per 300 bijinya. Untuk souvenir buatan Wiwaha bisa sekitar 3 minggu sebelum hari H. Untuk barang-barang pabrik dan impor bisa lebih cepat, bisa H-4 (apabila hari itu kami sudah menerima DP)

Q : Tag nama untuk souvenirnya, boleh gak kita customized?
A : Tentu, hendaknya tag nama memang harus disesuaikan agar 1 tema dengan kartu undangan, kepribadian dan budget yang dimiliki. Kami memberikan tag nama yang standar gratis (hanya berupa tulisan terima kasih dari pengantin, bisa berbenuk jantung atau kotak), diluar daripada itu, akan dikenakan tambahan biaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar